Resep Cara Membuat Masakan Nusantara Lengkap Komplit Spesial. Yang Terdiri dari Resep Kue Kering Kue Tradisional Resep Kue Basah Minuman Jus Resep Nasi Goreng Resep Cilok Resep Pancake

Resep Kue Sagu Keju Renyah

Kue Sagu Keju renyah dan enak sangat mudah kok membuatnya. Kita membutuhkan plastik segitiga dan spuit untuk membentuk kue kering yang satu ini. Sangat pas untuk hidangan cemilan untuk keluarga tercinta dirumah ataupun kita hidangkan dalam toples saat hari raya telah tiba. Mungkin juga bisa anda contoh untuk bisnis jualan sagu keju renyah di kota anda. Kita membutuhkan sekitar 500 gram atau 1/2 kg tepung sagu, agar mendapatkan kue kering sagu keju renyah sebaiknya tepung sagu sebelum digunakan kita sangrai dahulu di wajan panas. Yuk kita ikuti langkah pembuatan dari tepung sagu keju.


Bahan kue kering sagu keju renyah :
  • 1/2 kg tepung sagu (sangrai sebentar diatas wajan panas)
  • 200 gram gula halus
  • 2 butir kuning telur
  • 200 gram butter
  • 250 gram keju parut kasar kemudian jemur sebentar diatas terik matahari hingga kering
  • 175 gram margarin
  • vanilli secukupnya
  • 1 buah daun pandan
Cara membuat kue sagu keju renyah :
  1. Kita panaskan butter, margarin dan gula kita gula kita kocok hingga lembut.
  2. Kemudian kita lanjutkan dengan memasukkan kuning telur aduk aduk hingga rata.
  3. Kemudian masukkan tepung sagu sangrai dan keju parut aduk aduk rata.
  4. Kemudian kita masukkan dalam kantung plastik segitiga yang ujungnya telah diberi spuit bentuk bunga.
  5. Kita siapkan loyang yang telah kita olesi dengan margarin dan cetakkan adonan diatas loyang.
  6. Kita oven kue kering sagu hingga matang dan renyah.
Selamat mencoba membuat kue sagu renyah yang sangat spesial dan enak.
Back To Top