Resep Tumis Tempe Cabai Hijau Enak, untuk menu makan siang, bila anda tidak memiliki banyak waktu untuk memasak, anda dapat membuat tumis tempe yang mudah dan cepat membuatnya, siapkan dulu semua bahan bahannya, sehingga akan lebih memudahkan anda dalam memasak. Pilih juga tempe yang masih baru agar rasa tempe lebih enak dan gurih.
Bahan utama :
Bahan utama :
- 300 gr tempe, potong potong kotak
- 1 sendok teh garam
- 3 buah cabai hijau, iris tipis
- 3 buah cabai hijau keriting, iris halus
- 5 buah cabai rawit hijau, iris tipis
- 7 butir bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, iris halus
- 50 gr teri nasi, goreng
- 2 cm lengkuas
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 100 ml air
- 2 lembar daun salam
- Minyak goreng
- Larutkan garam dengan 2 sendok makan air lalu lumukan ke tempe hingga rata lalu goreng tempe hingga kuning keemasan, angkat keludian tiriskan.
- Panaskan lagi sedikit minyak pada wajan lalu tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, cabai dan lengkuas, tumis bumbu hingga harum.
- Masukkan tempe, gula dan garam kemudian aduk hingga rata dan cicipi rasanya hingga pas.
- Tuang air lalu masak hingga bumbu meresap, masukkan teri nasi lalu segera angkat dan sajikan.
Tag :
Resep Tumis