Resep Cara Membuat Masakan Nusantara Lengkap Komplit Spesial. Yang Terdiri dari Resep Kue Kering Kue Tradisional Resep Kue Basah Minuman Jus Resep Nasi Goreng Resep Cilok Resep Pancake

Resep Kentang Goreng renyah Ala KFC

Kentang goreng ala KFC biasanya hanya bisa di dapat di restoran besar, namun ternyata bila anda mengetahui cara membuatnya, anda bisa membuatnya di rumah, dengan rasa yang sama enaknya, sehingga anda akan ketagihan dengan kentang goreng buatan anda sendiri. Pilihlah kentang yang ukurannya besar, agar lebih mudah di potong dan bentuknya lebih bagus.


Bahan utama :
  • 500 gr kentang, kupas dan potong persegi panjang
  • Air dingin, tambahkan dengan es batu
  • Tepung maizena secukupnya
  • Air untuk merebus kentang hingga terendam
  • Minyak goreng
  • Saus sambal botolan untuk cocolan
Bumbu resep kentang goreng :
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 sendok teh garam
 Cara membuat kentang goreng renyah :
  1. Kentang yang telah di potong potong, cuci hingga bersih lalu tiriskan. Masukkan air di dalam wadah, lalu masukkan kentang yang telah di potong potong, usahakan agar kentang terendam dengan air.
  2. Masak hingga mendidih saja, kurang lebih 5 menit. Lalu tambahkan dengan bumbu kentang goreng, setelah 5 menit, angkat dan tiriskan kentang, setelah itu segera masukkan kentang ke dalam air es hingga terendam lagi, diamkan kembali selama 5 menit lalu tiriskan kembali.
  3. Gulingkan kentang ke atas tepung maizena hingga rata. Goreng kentang di dalam minyak panas hingga setengah matang, angkat dan tiriskan.
  4. Dinginkan kentang hingga suhu ruangan, lalu simpan di dalam plastik dan masukkan di dalam freezer.
  5. Panaskan minyak dengan jumlah banyak, panaskan hingga benar benar panas, lalu masukkan kentang dan kecilkan api, goreng hingga kuning keemasan dan matang, angkat dan sajikan.
Back To Top