Resep Cara Membuat Masakan Nusantara Lengkap Komplit Spesial. Yang Terdiri dari Resep Kue Kering Kue Tradisional Resep Kue Basah Minuman Jus Resep Nasi Goreng Resep Cilok Resep Pancake

Resep Kue Lumpur Kentang Enak

Kue lumpur saat ini masih merupakan jajanan tradisional yang memiliki citarasa yang sangat enak dengan paduan topping kismis. Resep kue lumpur kentang ini semoga berguna bagi bunda yang ingin membuat kue tradisional maupun buat sista yang memulai belajar memasak di dapur.

Sedikit tips agar kue lumpur yang anda buat menghasilkan kue lumpur yang lembut dan empuk yaitu :
  • Untuk mendapatkan tekstur kue lumpur yang lebih lembut, yaitu sebelum adonan dicetak dalam cetakan kue lumpur, kita saring terlebih dahulu adonan kue lumpur.
  • Untuk membuat kue seperti kue lumpur ini sebaiknya gunakan tepung terigu protein sedang seperti tepung terigu segitita biru.

cara membuat kue lumpur, resep cara membuat kue lumpur, resep kue lumpur

Bahan kue lumpur kentang :
  • 1/2 kg tepung terigu
  • 850 ml santan cair
  • 250 gram margarin kita cairkan
  • 250 gram kentang kita kukus kemudian kita haluskan
  • 4 butir telur ayam
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh vanilli
  • 250 gram gula pasir
  • kismis secukupnya
  • 1 buah kelapa muda ambil dagingnya (keruk dagingnya saja)
Cara membuat kue lumpur kentang :
  1. Kita siapkan wadah kemudian campur gula pasir, telur dan juga vanilli.
  2. Aduk atau kocok selama kurang lebih 10 menit.
  3. Kemudian masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit hingga menjadi rata.
  4. Lanjutkan dengan memasukkan margarin cair, santan dan juga garam aduk aduk sampai rata kembali.
  5. Panakan cetakan kue lumpur kemudian tuang adonan kue lumpur kedalam cetakan.
  6. Masak kurang lebih 2 menit. Setelah dua menit tambahkan daging kelapa muda dan kismis.
  7. Masak kue lumpur kembali hingga 3 menit sampai matang sempurna.
  8. Angkat kue lumpur dan siap disajikan selagi hangat ataupun sudah dingin.
Membuat kue lumpur kentang yang enak dan empuk sangat mudah dipraktekkan dirumah. Semoga resep ini dapat berguna bagi kita semua.
Tag : Resep Kue
Back To Top