Resep Nanas Goreng Tepung Crispy Renyah. Kali ini resep-masakan-q memberikan resep dengan bahan utama nanas, resep cemilan ini bisa anda coba dirumah. Yups, resep yang akan kami sajikan adalah cara membuat nanas goreng tepung crispy renyah.
- 1 butir nanas segar
- 250 gram tepung terigu
- 300 ml minuman soda (misalnya sprite)
- 2 butir telur
- 4 sendok makan gula pasir
- 1/2 sendok teh garam
- minyak untuk menggoreng
- Kita potong potong nanas setebal kira kira 1/2 cm.
- Kemudian hilangkan bagian tengah nanas (jantung nanasnya) jadi nanas berbentuk bulat berlobang ditengah.
- Kemudian lap nanas dengan lap bersih hingga kadar airnya berkurang.
- Kita ambil wadah campur tepung terigu, garam, telur dan gula pasir aduk aduk hingga merata.
- Kemudian tuang minuman soda sedikit demi sedikit sambil terus diaduk aduk merata.
- Setelah itu celupkan potongan nanas dalam campuran tepung terigu tersebut.
- Kita panaskan minyak dan goreng nanas hingga kering dan matang. Angkat dan tiriskan.
Tag :
Resep Cemilan