Resep Cara Membuat Martabak Mie Sederhana. Jika anda bingung ingin membuat lauk pauk, jangan kuatir anda bisa menggunakan mie instan goreng untuk membuat martabak mie sederhana. Waktu membuatnya sangat mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama.
Bahan martabak mie sederhana :
- 2 bungkus mie instan yang jenis goreng
- 2 butir telur
- 2 batang daun bawang iris iris
- minyak untuk menggoreng
Cara membuat martabak mie sederhana :
- Pertama kita rebus mie instan goreng hingga lunak, masukkan juga daun bawang. Kemudian angkat dan tiriskan.
- Tambahkan dengan bumbu dan sausnya aduk aduk hingga rata.
- Masukkan 2 butir telur aduk aduk lagi bersama mie hingga rata.
- Panaskan sedikit minyak kira kira 2 sendok makan dan goreng mie yang telah bercampur dengan mie hingga matang.
Demikian resep cara membuat martabak mie sederhana.
Tag :
Resep Lauk Pauk