Rempeyek kacang tanah gurih dan renyah akan kami sajikan resep cara membuatnya. Rempeyek adalah lauk yang renyah dan gurih, rasanya yang gurih membuat rempeyek ini banyak di jual, namun bila anda hendak membuat banyak, maka anda dapat membuatnya sendiri, karena cara membuatnya juga sangat mudah.
Bahan utama :
- 175 gr tepung beras
- 1 butir kuning telur
- 1 sendok makan tepung sagu
- 10 lembar daun jeruk, iris halus
- 100 gr kacang tanah, belah jadi dua
- 275 ml santan dari 1/4 butir kelapa
- Minyak goreng
Bahan bumbu yang di haluskan :
- 4 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 2 cm kunyit, bakar
- 3/4 sendok teh garam
- 2 sendok teh ketumbar
- 4 butir kemiri, sangrai
- 1/4 sendok teh gula pasir
Cara membuat rempeyek kacang :
- Aduk rata semua bumbu yang di haluskan bersama dengan tepung beras, telur, tepung sagu, daun jeruk dan santan, aduk hingga rata.
- Panaskan minyak pada wajan cekuong, lalu sendokkan adonan sayur, lalu tambahakn dengan kacang tanah, lalu siram pada pinggir wajan, siram siram dengan minyak agar terlepas.
- Lanjutkan menggoreng hingga keemasan dan matan, angkat dan tiriskan.
Tag :
Resep Lauk Pauk