Resep Tumis Ayam Pedas,
bagi anda pecinta rasa pedas, tentunya anda dapat membuat lauk yang
lain dari biasanya, ayam sangatlah mudah untuk ditemukan sebagai lauk
sehari hari, olahan dari bahan ayam juga sangat beragam, anda dapat
mencoba untuk membuat ayam tumis pedas yang sangat mudah untuk di buat,
terlebih bagi anda yang ingin membuat menu istimewa, akan sangat cocok
bila anda menghidangkan ayam tumis pedas.
Bahan utama :
Bahan utama :
- 250 gr daging ayam, cincang
- 2 buah bawang merah, haluskan
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 2 sendok makan kecap manis
- 1 sendok teh saus tiram
- 8 buah cabai rawit merah, iris serong
- 1 buah bawang bombay, iris panjang
- 1 sendok makan kecap asin
- 1 sendok teh minyak wijen
- 1 sendok teh kecap ikan
- Merica putih bubuk secukupnya
- 1/2 sendok teh gula pasir
- Garam secukupnya
- 200 ml air panas
- panaskan sedikit minyak pada wajan lalu tumis bumbu yang dihaluskan hingag harum, tambahkan dengan ayam yang telah di cincang, aduk hingga berubah warna.
- Masukkan cabai dan bawang bombay, aduk hingga rata.
- Masukkan semua sisa bahan lalu aduk hingga rata.
- masukkan air secara bertahap sambil di masak hingga matang dan mengental, angkat dan sajikan.
Tag :
Masakan Indonesia